Pantai Menganti,liburan bersama Honda Tiger
Pantai Menganti,liburan bersama Honda Tiger-Hai Guest kembali lagi bersama saya Saliman sebagai admin PELENGKAP OTOMOTIF. Pada kesmpatan kali ini saya akan mengajak teman-teman semua terutama pecinta Honda Tiger untuk berlibur kepantai Menganti. Tahukah jika pantai menganti sangat indah dan kaya akan penghasilan lautnya terutama ikan,seafood dan lawetnya.
Kemudian bagi pecinta touring tempat ini layak untuk dikunjungi ya teman-teman,selain indah jalannya pun penuh lika-liku dan tanjakan curam. Ini membuat para pettouring sangat menikmati perjalanananya.Apalagi jika touring menggunakan Honda Tiger,wih tambah nikmat saja karena motor ini menggunakan gear besar dipastikan enteng buat nanjak meskipun berboncengan. Udah dweh yuk kita berlibur kesana,kepantai Menganti.
Ini patokan pantai menganti ya,kita mulai bagi para petouring yang dari luar kota diharuskan mengetahui kota Kebumen,karena letak pantai Menganti di Kebumen. Yang kedua harus mengetahui Kec.Gombong,ini merupakan kecamatan sekaligus pasar terkenal diwilayah Kebumen. Setelah ketemu Kec.Gombong mari menuju Kec.Buayan,setelah itu carilah jalan menuju desa Adiwarno,Jladri dan Karang Bolong secara berurutan. Ketika sampai di desa Karang Bolong baru kita cari jalan menuju desa Karang Duwur,karena letak pantai Menganti ada disini teman-teman. Uraian diatas cukup jelas ya gan/sob/mbak/mas/kang/yuk/guest hehehe
Mari kesana ya,tapi paling enak si pakai motor ya,perlu diketahui jalan menuju ke pantai Menganti sangat curam baik menanjak dan menurunnya. Selain itu diperlukan ketrampilan khusus bagi pengendara motor,terlebih jika menggunakan mobil karena jalannya yang sempit dan dikeliingi jurang-jurang berbahaya. Tapi kalau sudah sampai disana si ,teman-teman akan terbayar semua pengorbanan yang telah anda lakukan.
Karena teman-teman akan mendapati sesuatu yang tak terlupakan dalam hidup anda dan menikmati pantai dari bebukitan yang tak akan ditemui dipantai lain.
Jika cuaca terikpun tidak akan membuat panas dan jangan khawatir tubuh teman-teman akan terbakar oleh terik matahari,karena pantai ini banyak tumbuh-tumbuhannya diatas bukit dan air laut akan terlihat lebih biru menambah indahnya pantai ini.
Wew liburan kali ini terasa nikmat dan indah bukan,apalagi saya ditemani Honda Tiger sang harimau besi yang sangat kuat untuk menanjak dan melewati medan terjal. Pokoknya setelah puas dan lelah teman-teman dapat menikmati hidangan ikan bakar disitu sambil duduk-duduk manis menikmati indahnya pantai Menganti. Yah kalau saya si cukup bersandar dibawah pohon kelapa,serasa di Hawai hihi.
Demikian teman-teman tentang pantai menganti,jika minat silahkan berkunjung tiket hanya Rp 5.000 - Rp 10.000/Orang. Dijamin asik,bosan kan tinggal dikota terus sesekalilah liburan ke desa dan dapatkan suasana baru. Cukup sekian dan terima kasih atas kunjungannya. Salam Otomotif.
Baca juga untuk oli yang tepat untuk motor anda Disini
Keren kang
ReplyDeleteHehe terima kasih ya mas telah berkunjung
Delete