Penyebab Filter Honda Sering Bocor
Cara Mudah Ganti Filter Oli Honda Tanpa Rembes-Salam otomotif guys, apa kabar kalian semua ? pasti sehat-sehat saja dong ya guys. Baik kali ini saya akan membahas tentang quality check dalam penggantian filter oli guys. Karena mobil yang satu ini lumayan sedikit bermasalah ketika mengganti oli mesin beserta filternya.
Sebenarnya si bukan hanya mobil Honda saja ya guys, melainkan semua mobil berpotensi begitu, namun berhubung yang saya temui dilapangan adalah kebanyakan Honda ya saya akan membahasnya dengan mobil Honda guys.
Nah kebanyakan kasus yang saya temui adalah mobil Honda yang baru diganti oli beserta filternya itu sering mengalami kebocoran, padahal pemasangannya sudah benar dan kekencangannya pun sama sudah pas. Meskipun begitu apa adanya terjadi bocor, kok bisa ?
Jadi gini guys, ketika mesin panas maka karet oli akan semakin merekat kedalam carter oli, ya itu bagus karena semakin merekat semakin tidak mudah oli untuk rembes. Tapi sebaliknya ketika filter oli hendak diganti, filter terlepas namun karet terus menempel pada carter olinya. Kebanyakan yang bocor akibat kurang teliti sang mekanik, mengangap tidak ada yang tertinggal dan langsung menindihnya dengan filter yang baru.
Setelah ditindih dengan filter baru dan menganggap semuanya baik-baik saja, dituanglah oli hingga selesai. Mesin dinyalakan, disinilah sesuatu mulai terjadi, memang tidak langsung karena mesin hanya stasioner tekanannya belum terlalu tinggi. Namun ketika memasuki tol atau kecepatan tinggi, karet lama yang tertindih di carter oli akan mengalami pergeseran karena tekanan oli yang semakin tinggi. Akibatny akan menimbulkan celah dan bocor. Jika itu terus terjadi tanpa disadari pasti mobil akan kehabisan oli, ya pasti tahu kan apa yang terjadi selanjutnya.
Nah untuk antisipasi itu, biasanya lakukan quality check setelah melepas filter apakah karetnya tertinggal atau enggak, sambil dibersihkan dengan majun, pastikan masih presisi untuk mengncangkan filter olinya. Bagitu juga kita lakukan check untuk baut olinya meliputi ulir baut dan ulir carter olinya sudah mengalami keausan atau belum, sebaiknya diinfokan kepada pelanggan. Sekali lagi lakukan quality check, itu wajib setiap melakukan servis apapun, semoga bermanfaat guys, jika ingin menambahkan silahkan komen dikotak komentar yang telah disediakan.
Mungkin cukup sampai disini dulu, kita akan lanjutkan diartikel berikutny. Jangan lupa ikuti terus blog ini dan subcribe channel Pelengkap Otomotif di YouTube ya, sampai jumpa, salam otomotif.
No Comment to " Penyebab Filter Honda Sering Bocor "
Berkomentarlah yang sopan dan disarankan sesuai judul artikel. Bila ada pertanyaan pribadi bisa mengirimnya melalui contact form yang tersedia dibawah kotak komentar.
Thank You