Pentingnya Sepatu Safety untuk Touring
Hay jumpa lagi dong dengan kita,di blog kesayangan. Waktu itu kami telah membahas tentang Helm Full Face, kali kami akan membahas tentang Sepatu Safety yang juga termasuk elemen penting dalam kegiatan touring.
Nah, apasih yang dimaksud dengan Sepatu Safety? Sepatu Safety itu sendiri adalah salah satu Alat Pelindung Diri (APD) yang harus dipakai seseorang ketika bekerja guna menghindari resiko kecelakaan. Biasanya bentuk dari Sepatu Safety ini lebih panjang dari sepatu biasa dan menutupi bagian pergelangan kaki. Sepatu ini juga berguna untuk menghindari panas knalpot.
Sepatu Safety untuk kegiatan Touring ini biasanya terdapat 3 bagian pelindung yakni, pelindung pada bagian mata kaki (ankle), tulang kering (bone shine), dan jari kaki (toe slider). Untuk harga Sepatu Safety ini biasanya ditawarkan harga kiasaran 250.000 samapi 500.000.
Tips dalam memilih Sepatu Safety untuk Touring
- Safety First,
Dalam memilih Sepatu Safety untuk kegian Touring ini pilihlah sepatu yang sesuai kebutuhan antaranya sepatu standar, sepatu balap atau sepatu touring. Dan selain ada 3 bagian safety tadi yang udah dijelasin di atas, biasanya ada juga safety tambahan yakni untuk meminimalisir terjadinya kerusakan pada saat anda sedang mengganti /memindahkan gigi. - Kenyamanan yang diutamakan
Untuk sepatu yang digunakan untuk touring biasanya terbuat dari bahan material anti air, terbuat dari bahan yang kuat, elastis dan berpori agar kaki bisa bernafas. Dan pada bagian alas kakinya terbuat dari bahan karet yang berfungsi untuk mengurangi resiko tergelincir. - Size (Ukuran)
Pada kegiatan touring pada umumnya memerlukan waktu yang tidak sebentar, bisa berhari-hari bahkan berminggu-minggu. Untuk itu kita dalam memilih sepatu tidak boleh asal pilih, perhatikan juga pada faktor keselamatan dan kenyamanan ada saat digunakan. Saran dari kami, untuk size sepatu yang yang akan digunakan lebih baik satu nomor lebih besar dari biasanya agar kaki memiliki ruang untuk bernafas.
Manfaat dari Sepatu Safety pada Kegiatan Touring
- Menghindarkan kaki dari hantaman
- Menghindarkan kaki dari slip
- Meminimalisir resiko kecelakaan
- Menghindari dari benda tajam
- Melindungi kaki dari teriknya panas dan dinginnya hujan
No Comment to " Pentingnya Sepatu Safety untuk Touring "
Berkomentarlah yang sopan dan disarankan sesuai judul artikel. Bila ada pertanyaan pribadi bisa mengirimnya melalui contact form yang tersedia dibawah kotak komentar.
Thank You